SAMOSIR.WAHANANEWS.CO - Parbaba, Rapat Paripurna Istimewa DPRD yang dilaksanakan di Gedung DPRD Kabupaten Samosir dalam rangka Penyampaian pidato perdana Bupati Samosir Vandiko T. Gultom bersama Wakil Bupati Samosir Ariston Tua Sidauruk usai dilantik Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Negara.Selasa 04/03/2025.
Rapat Paripurna dibuka ketua Nasip Simbolon didampingi Wakil Ketua DPRD Osvaldo Simbolon Sarhocel Tamba yang juga dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Samosir, Forum koordinasi pimpinan daerah Kabupaten Samosir, Sekretaris Daerah Marudut Tua Sitinjak, para Staf Ahli Bupati dan Asisten Sekretaris Daerah, Sekwan Ricky R. Rumapea, Kadis kominfo immanuel Sitanggang dan para pimpinan perangkat daerah, para camat se-Kabupaten Samosir, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, insan pers.
Baca Juga:
Bupati Samosir Lantik Kepengurusan PKK Kabupaten Samosir Periode 2025 - 2030
Bupati Samosir Vandiko T. Gultom didampingi Wakil Bupati Ariston Tua Sidauruk di awal pidatonya mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh stakeholder dan lapisan masyarakat Samosir atas kesuksesan penyelenggara pemilihan kepala daerah serentak yang dilaksanakan 27 November 2024 yang lalu,Dimana kegiatan dapat berjalan dengan damai, aman dan lancar.
“Kami mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas kerja keras, partisipasi, dan kontribusi para penyelenggara pemilu, terlebih kepada seluruh masyarakat Samosir, yang telah memberikan kepercayaan kepada kami, Vandiko Timotius Gultom dan Ariston Tua Sidauruk untuk melanjutkan Pembangunan di Kabupaten Samosir yang kita cintai ini,"ucap Vandiko T Gultom diawal sambutanya
Lebih lanjut di sampaikan bahwa sejak dilantik kamis, 20 Februari 2025 yang lalu, pasangan Vandiko Timotius Gultom, dan Ariston Tua Sidauruk, resmi dilantik menjadi bupati dan wakil bupati Samosir Periode 2025-2030 oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di Istana Negara. Dengan pelantikan tersebut, Bupati Samosir menyampaikan mengajak seluruh stakeholder untuk bergandengan tangan, bahu-membahu, dan bersatu guna membangun Kabupaten Samosir.
Baca Juga:
Tema Hari Otonomi Daerah ke XXIX Sinergitas Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045
Dalam sambutannya di rapat paripurna DPRD tersebut Bupati Samosir menyampaikan bahwa bersama Wakil Bupati Samosir di masa Pemerintahan mereka di 5 (lima) tahun kedepan, Bupati dan Wakil Bupati Samosir mengusung visi “Samosir Unggul, Inklusif, dan Berkelanjutan” dengan 3 (tiga) misi sebagai berikut:
1. meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang berdaya saing; 2. memantapkan kemandirian ekonomi kerakyatan yang berkelanjutan berbasis pertanian, pariwisata didukung infrastruktur berkualitas;dan yang ke
3.mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif, responsif, berintegritas dan adaptif.
Selain itu juga akan merumuskan 7 (tujuh) program unggulan yang segera dituntaskan antara lain: 1. peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat; a. “berantas” (berobat tanpa batas); b.“lanjutkan” (layanan jaminan untuk tenaga kerja rentan); c.“ramos pantas” (rantang samosir penurunan angka stunting)
2.peningkatan kemampuan pendidik dan tenaga kependidikan, pemberian beasiswa pada pelajar/mahasiswa berprestasi dan kurang mampu dengan “kartu samara (samosir marsikkola)