SAMOSIR.WAHANANEWS.CO, Samosir - Bupati Samosir Vandiko T.Gultom bersama unsur Forkopimda kunjungan kerja (Kunker) .Kegiatan Kunker dalam rangka menyambut Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Kegiatan yang dilaksankan Kamis 19 Des 2024 membahas akan juga kesiapan lintas sektoral.dalam menyambut Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Palipi. Jum'at 20 Desember 2024
Kegiatan Kunker selain menampung berbagai isu strategis yang berkembang ditengah-tengah masyarakat,juga guna mempererat tali silaturahmi Forkopimda dengan Camat dan Kepala desa.Hadir di kegiatan Kunker bersama Bupati Samosir, Ketua DPRD Samosir Nasib Simbolon, Kapolres Samosir AKBP Yogie Hardiman, Pabung 0210 TU Mayor G. Sebayang, Kajari Samosir Karya Graham Hutagaol SH
Baca Juga:
Bupati Samosir ; Objek Wisata Menara pandang Tele akan dibuka 24 Desember 2024
Di kegiatan Kunker,turut mendampingi Bupati Samosir Asisten Pemerintahan dan Kesra Tunggul Sinaga, Kadis Kominfo Immanuel Sitanggang,Kadis Perhubungan Laspayer Sipayung, Kadis Kesehatan Dina Hutapea, Kadis PUTR Rudimanto Limbong Kadis Budpar Tetti Naibaho, Kadis Kopnakerindag Rista Sitanggang, Kabag Tapem Belman Sinaga,Kabag Perekonomian Tri Endis Manalu, Camat dan Kepala desa dari 4 Kecamatan, Kecamatan Palipi, Nainggolan, Onan Runggu dan Sitio Tio.
Dalam sambutanya di kegiatan menyambut Nataru Vandiko T. Gultom meminta seluruh elemen baik pemerintah Kabupaten, Forkopimda,Camat dan seluruh kepala desa/lurah untuk menjaga kondusifitas, kelancaran dan kenyamanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru.
"Saya berharap kita dapat mengantisipasi segala hal yang dapat menggangu kelancaran dan kenyamanan ibadah Natal. Kita sudah berpengalaman karena sifatnya tahunan. Dengan pengalaman yang dimilki, kita dapat merayakan momen besar Natal dan Tahun Baru dengan aman dan tertib. Ini semua Bisa terlaksana apabila satu pemikiran dan satu pemahaman" ucap Gultom Vandiko
Baca Juga:
Bupati Samosir himbau agar jangan menebang pohon yang ada diatas dampaknya akan terjadi banjir
Lebih lanjut Bupati Samosir menyampaikan harapan agar kiranya mulai dari Desa sampai ke Kabupaten dapat koordinasi dengan baik. Serta dapat menggali segala potensi ang ada di wilayahnya masing-masing,dan dapat mencari solusi. Serta melaporkan secara berjenjang sesuai kewenangan hal-hal yang dapat menimbulkan gangguan maupun keributan ditengah masyarakat.
Di kesempatan tersebut Vandiko juga menyampaikan bahwa sampai saat ini ketersediaan Bahan pokok penting (Bapokting) dikabupaten Samosir aman dan tercukupi dan harga masih relatif terjangkau.,Bupati Samosir juga tetap mengintruksikan dinas terkait untuk melakukan pemantauan,termasuk menginformasikan ke masyarakat apabila ditemukan kenaikan harga sehingga para perantau dan wisatawan yang datang ke Samosir tidak terkejut.