SAMOSIR.WAHANANEWS.CO - Medan, Mbelin Brahmana ketua Pimpinan Daerah Gerakan Pekerja Buruh Indonesia (PD GPBI) Propinsi Sumatera Utara, Sabtu 08/03/2025, adakan kegiatan buka bersama dengan para pengurus GPBI Propinsi Sumatera Utara, dan pengurus baru terpilih untuk Kabupaten/ Kota dan juga penyerahan SK Pengangkatan bagi Pengurus Kabupaten Kota yang dilaksanakan di Hotel Emerald Garden jalan Kolonel Laut Yos Sudarso No.1 Medan Petisah, Medan, Sumatera Utara, Minggu 09/03/2025
Mbelin Brahmana ( tengah) Ketua PD GBPI Sumut photo bersama dengan David Sidabutar ketua GBPI Samosir ( kanan) dan Wakil sekretaris GBPI Samosir Anggi Silalahi
Baca Juga:
Hotraja Meminta BP.Toba Caldera UGGp Menyurati Kementerian Terkait Untuk Meninjau Kebijakan Izin Penyadapan Getah Pinus.
Mbelin Brahmana dalam sambutanya menyampaikan bahwa kegiatan selain menjalin Silahturahmi antar Pengurus Propinsi dan Kabupaten/ Kota juga dalam Penguatan dan Kaderisasi Pimpinan Daerah dan Pimpinan Cabang Gerakan Buruh Pekerja Indonesia Raya,Khususnya diPropinsi Sumatera Utara dan kabupaten Kota dan program GBPI kedepannya.
"Gerakan Pekerja Dan Buruh Indonesia Raya adalah Organisasi sayap partai Gerindra dalam bidang Ketenagakerjaan yang menggerakkan pekerja/buruh untuk memiliki peranan penting dalam Pembangunan ekonomi negara yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945,"ucap Mbelin Brahmana
Baca Juga:
Perayaan Hari Jadi Kabupaten Toba Turut Di Hadiri Wakil Bupati Samosir
Lebih lanjut Ketua ketua PD GPBI Propinsi Sumatera Utara, menyampaikan bahwa GBPI Selain menumbuhkan kesadaran politik dan kebangsaan di kalangan pekerja/buruh untuk membangun Indonesia,juga untuk memajukan kesejahteraan kaum pekerja dan buruh Indonesia.
"Sebagai Organisasi sayap partai Gerindra dan ketua Umumnya Prabowo Subianto yang juga presiden kita,Mari kita dukung program program dari Pemerintah menuju kesejahteraan dan kemakmuran rakyat Indonesia," ucap Mbelin Brahmana
David Sidabutar Ketua GBPI Cabang Kabupaten Samosir yang turut menerima Surat Keterangan (SK ) Pengangkatan yang diserahkan langsung ketua PD GPBI Propinsi Sumatera Utara, Mbelin Brahmana menyampaikan rasa bangga dengan kepercayaan yang diberikan padanya. Dan berjanji akan berusaha mengembangkan Sayap GBPI di kabupaten Samosir.